Tips Menarik agar Tidak Malas Reapply Sunscreen
BERITA UNIK

Tips Menarik agar Tidak Malas Reapply Sunscreen

Marioqq Lounge Tips Menarik agar Tidak Malas Reapply Sunscreen. Rasa malas yang timbul saat ingin memakai skincare tentu hal yang wajar, bahkan banyak yang sering mengalaminya. Apalagi buat kamu yang belum terbiasa karena baru awal-awal mencoba memakai skincare.

Salah satu kebiasaan yang sering di alami adalah malas untuk reapply atau mengaplikasikan ulang sunscreen. Eits, tentu saja rasa malas tersebut harus bisa kamu lawan, ya! Untuk itu, kamu bisa mencoba beberapa tips berikut ini agar tidak malas reapply sunscreen.

Tanamkan pada diri jika sunscreen penting untukmu

Hal pertama yang perlu kamu miliki tentunya mindset tentang pentingnya sunscreen bagi dirimu. Jika kamu sudah menanamkan mindset tersebut dan menjadikannya sebagai pegangan, itu akan mengingatkan kamu ketika di landa rasa malas.

Di lansir Healthline, terlalu lama terpapar sinar matahari, sinar UV A dan UV B akan berdampak buruk pada kulitmu karena dapat menyebabkan kanker kulit dan tanda-tanda penuaan dini. Coba tanamkan pada diri jika cara yang bisa kamu lakukan untuk mengurangi dampak tersebut adalah dengan rutin menggunakan dan mengaplikasikan ulang sunscreen.

Temukan sunscreen yang cocok untuk kulit wajahmu

Kalau kamu sudah mengetahui dan menanamkan betapa pentingnya sunscreen, sekarang tinggal cari sunscreen yang cocok untuk kulitmu. Dengan kamu menemukan sunscreen yang cocok dengan kulit wajahmu, maka kamu akan lebih nyaman dan semangat ketika mengaplikasikan ulang sunscreen.

Hal ini bisa di katakan sebagai tahapan yang cukup sulit. Seperti halnya produk skincare lain yang perlu trying and error dalam menemukan produk yang cocok dengan kulit. Nah, supaya kamu tidak terlalu lama dalam mencari sunscreen yang sesuai dengan kulitmu, coba deh cari review produk yang sesuai dengan jenis dan permasalahan kulitmu. Marioqq Online

Tentukan waktu yang tidak memberatkan

Seringkali, salah satu tantangan terbesar untuk mengaplikasikan ulang sunscreen adalah waktu luang yang terbatas. Untuk itu, kamu bisa menyiasatinya dengan memilih waktu yang sekiranya tidak terlalu memberatkan.

Kamu bisa melakukannya saat sedang beristirahat dengan meluangkan waktu beberapa menit untuk mengaplikasikan ulang sunscreen. Bagi kamu yang melaksanakan ibadah salat, bisa juga tuh mengaplikasikan ulang sunscreen setelah salat atau setelah wudu.

Paksa diri untuk rutin reapply sunscreen

Jika kamu sulit untuk memulainya, coba paksa dirimu untuk rutin reapply sunscreen. Hal ini bertujuan agar kamu jadi lebih terbiasa untuk melakukannya. Ingat, lebih baik menjaga kulit dari dampak buruk karena terpaksa daripada hidupmu di bayang-bayangi kanker kulit dan tanda-tanda penuaan dini.

Kamu bisa kok memakai aplikasi reminder yang tersedia di gadget maupun dengan menulisnya di catatanmu. Yang terpenting adalah kamu selalu ingat untuk reapply sunscreen.

Selalu bawa sunscreen ke mana pun

Nah, tips yang terakhir ini sebenarnya cukup mudah untuk dilakukan, tetapi masih banyak orang yang melupakannya. Yup, selalu ingat untuk membawa sunscreen ke mana pun. Dengan begitu, kamu bisa meminimalisasi rasa malas yang terkadang timbul dengan alasan lupa.

Kamu juga bisa memilih sunscreen dengan kemasan yang minimalis atau tidak terlalu memakan tempat jika ditaruh di tas. Hal itu juga memudahkan kamu ketika ingin reapply sunscreen di tempat umum. Tips Menarik agar Tidak Malas Reapply Sunscreen.

BACA JUGA : Tips Menarik Menjadi Teman Belanja Yang Menyenangkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *